Optimasi mesin pencari masih tetap berguna demi membantu pelanggan untuk menemukan “kita” secara online. Tujuan utama dari optimasi SEO adalah meningkatkan visibilitas online dan sekaligus menjadi metode untuk meningkatkan pendapatan. Selain itu, juga menjadi pondasi pemasaran terpenting untuk menyongsong persaingan di masa depan. Namun, pada kenyataannya banyak diantara para pemasar online masih mispersepi dalam memahami seluk beluk SEO. Bukan hanya untuk para pendatang baru, tetapi juga pemain lama.
Maka dari itu, perkenankan kami berbagi sedikit fakta penting sebelum melakukan optimasi SEO. Mengapa penting? Dengan memahami hal ini, semua akan tahu bahwa SEO tidaklah sesederhana yang dikira. Sehingga, keuntungan akan SEO benar-benar bisa diraih. Berikut yang kami maksud.
1. Cerdas Dalam Strategi
Diluar sana, banyak berkembang strategi SEO dengan berbagai bentuk. Ada yang bisa memberikan hasil instan, ada pula yang perlahan-lahan namun kokoh dan sulit untuk tergoyahkan. Metodologi Jasa SEO yang cerdas adalah dengan opsi kedua. Sebab, sesuatu yang instan biasanya juga akan berakhir dengan instan. Dengan sama banyaknya investasi yang dikeluarkan, memilih cara instan adalah sangat bodoh.
2. Desain Web Yang Responsif
Semua orang tahu bahwa internet saat ini telah beralih dari desktop ke mobile gadget. Oleh karenanya, membuat desain yang responsif untuk berbagai ukuran layar adalah sebuah keharusan. Lebih dari itu, Google juga memberi prioritas lebih tinggi untuk web yang telah mobile ready.
3. Penggunaan Gambar Yang Relevan
Masih banyak tukang optimasi atau bahkan master jasa seo yang mengesampingkan hal ini. Padahal, gambar memiliki 1001 arti tergantung dari sudut pandang mana pembaca melihat dan mengartikannya. Jika sebuah konten web tidak dilengkapi dengan gambar, niscaya ketertarikan pembaca akan berkurang drastis. Selain itu, penggunaan gambar juga menunjukkan naturalitas di hadapan mesin pencari.
4. Kombinasi SEO & Adwords
SEO & Adwords adalah sebuah metode pemasaran yang saling terkait. Keduanya bisa saling mendukung dan memberi keuntungan. Baik itu untuk jangka pendek maupun jangka panjang.
5. Kecepatan Situs
Sejak dulu, Google memberikan prioritas kepada web-web yang memiliki kecepatan situs diatas rata-rata. Hal ini biasanya dipengaruhi oleh coding website dan juga hosting yang digunakan. Jika butuh best web hosting 2017, lihat tautan.
6. Navigasi
Kemudahan pengguna dalam menavigasi situs adalah sebuah nilai plus. Hindari navigasi yang bertele-tele apalagi sulit ditemukan oleh pembaca.
Lalu apa lagi? Sesungguhnya masih banyak fakta penting lain sebelum melakukan optimasi SEO. Namun karena keterbatasan waktu, untuk kali ini kami sudahi dulu. Lakukan konsultasi dengan jasa seo kami jika ada pertanyaan lebih lanjut. Terima kasih atas kunjungannya.