Category Archives: Tips

Google Trends Untuk Pengoptimalan Kata Kunci

Mencari kata kunci terbaik untuk konten atau penawaraan Anda akan lebih mudah ketika Anda memanfaatkan fasilitas Google Trends. Disini Anda bisa membandingkan kata kunci dan istilah pencarian dengan cepat dan efisien di mesin pencari. Google ternyata juga berbaik hati dengan memberikan alat gratis ini, paling tidak mempermudah pekerjaan Anda dalam upaya optimalisasi kata kunci untuk hasil SEO lebih baik. Google Trends adalah alat gratis untuk membandingkan istilah pencarian populer untuk memilih opsi terbaik untuk situs web Anda. Alat ini akan menjawab penelitian Anda, memungkinkan Anda untuk melihat apakah istilah yang Anda minati itu bernilai di mesin pencari Google. Anda dapat dengan yakin memilih istilah yang tepat untuk kampanye Anda atau untuk pengoptimalan halaman web Anda. Continue reading

Fokus Pada Tampilan Bisa Berakibat Buruk

Meski perkembangan browser sudah semakin maju, namun itu tidak serta merta membuat perusahaan SEO untuk turut serta mengikuti perkembangannya. Sebab, berbagai inovasi tersebut belum tentu sesuai dengan standar keinginan Googlebot. Terkadang, web yang mengikuti arus browser terkini, mengalami banyak kesulitan pada proses perayapan atau bahkan dalam proses indexing. Setidaknya, itu yang disampaikan oleh Johhn Mueller terkait dengan modernisasi Google Chrome belakangan ini. Continue reading

Haruskah Terpaku Dengan Kata Kunci Utama

Haruskah Terpaku Dengan Kata Kunci Utama. Mendapatkan peringkat yang bagus untuk kata kunci utama adalah dambaan bagi setiap pelaku bisnis online. Namun, haruskah kita hanya terpaku dengan kata kunci utama tersebut? Apakah ada jaminan bahwa dengan mendominasi kata kunci utama, kita akan mendapat konversi lebih banyak? Jika merujuk pada pendapat-pendapat pakar SEO dunia, bisa dengan gamblang kita pahami bahwa konversi yang bagus tidak selalu ditentukan oleh peringkat bagus dari kata kunci. Bahkan, seringkali sebuah website yang hanya mendominasi kata-kata kunci long tail / variasi, justru meraih hasil yang lebih maksimal. Yang menjadi pertanyaan, bagaimana seharusnya kita bertindak? Berikut adalah tips kecil dalam mengoptimasi sebuah situs agar terjadi konversi seperti yang diinginkan.

  • Populerkan Brand anda terlebih dahulu. Pada banyak kasus, seorang pengunjung justru lebih mengenal sebuah brand daripad kata kunci yang kita optimasi. Oleh karenanya, sebuah branding yang berhasil, akan memberi dampak signfikan pada penghasilan sebuah website.
  • Naikkan keyword utama anda. Meski kadang kala terkesan sangat sulit, namun kata kunci utama memang harus tetap dioptimasi. Hanya saja, jangan terpaku didalamnya. Apabila pergerakan SERP belum berpihak, jangan lantas menyerah begitu saja. Apalagi, ingin terburu-buru. Penyakit ini kebanyakan justru akan memberikan dampak yang sangat fatal.
  • Kembangkan variasi keyword utama anda. Guna menjaring pengunjung potensial sebanyak mungkin, kepandaian untuk mengembangkan sebuah kata kunci bisa menjadi penentu keberhasilan pemasaran online. Oleh karenanya, pikirkan hal ini secara masak-masak. Apabila masih menemui kesulitan, jangan sungkan untuk mengkonsultasikan hal ini pada tim Jasa SEO page one kami.
  • Jangan terpaku pada hasil pencarian organik. Dalam era sosial media serta mobile web seperti saat ini, “the other ways of marketing” perlu dilakukan secara berimbang. Tanpa itu semua, mustahil sebuah perusahaan bisa meraih target seperti yang diharapkan.

Maka dari itu, pengetahuan yang cukup tentang sebuah kata kunci memang harus dimiliki pada setiap pelaku optimasi. Dan jika anda tak kunjung bisa melakukannya secara mandiri, silahkan kontak staff kami untuk mendapatkan hasil terbaik.